Harga Karpet Permadani

harga karpet permadani

Harga Karpet Permadani – Siapa yang tak mengenal istilah permadani? Kata ini sangat familiar jika anda penggemar film disney. Sebuah kartun yang berjudul Aladdin pastinya sangat tidak asing di telinga anda karena merupakan sebuah kartun yang sangat terkenal. Ciri khas dari karakter Aladdin sendiri ialah sebuah permadani terbang yang dapat digunakan untuk pergi kemana saja. Nah, tahukah anda? Permadani itu benar – benar ada, yaitu berbentuk karpet yang mempunyai ukuran yang minimalis. Tidak hanya itu, karpet permadani ini juga memiliki motif yang sangat beragam yang tentunya sangat cocok untuk mempercantik rumah anda.

Istilah karpet ini berasal dari sebuah kata dari bahasa Italia kuno carpita, yaitu carpire dimana arti dari carpire tersebut ialah membului. Permadani sendiri dikenal sejak permadani dari Persia dikenalkan dengan jalur dagang di Eropa Barat pada abad 17. Istilah karpet sendiri sering dipakai untuk menyebut permadani, sehingga sekarang terkenal dengan karpet permadani. Nah, untuk mengetahui lebih lanjut tentang karpet permadani beserta harganya, simak ulasan dibawah ini :

Harga Karpet Permadani

1. Keunggulan karpet permadani

Sebelum masuk pada pembahasan harga karpet permadani, ada baiknya anda mengetahui tentang keunggulan dari karpet permadani itu sendiri. Karpet permadani cukup digemari karena ukurannya yang minimalis namun motifnya sangat beragam. Motif – motif nya pun sangat cantik dan unik yang tentunya dapat menghias rumah anda dengan sangat baik. Untuk kamar anak – anak anda, dapat anda beri karpet permadani dengan motif yang colorful dan ceria sehingga kamar anak anda nampak segar dan ceria. Untuk kamar ada, dapat anda pilih motif yang simple tetapi tetap elegan.

Selain itu, anda juga bisa menyesuaikan bahan dari karpet permadani tersebut karena dari jenis bahan karpetnya pun sangat beragam. Tentunya hal tersebut disesuaikan dengan tingkat harganya. Yang mana semakin mahal harganya, bahannya pun semakin bagus sehingga akan membuat anda merasa lebih nyaman. Namun, biasanya para supplier karpet tertentu mempunyai stok karpet permadani yang murah namun tetap berkualitas. Anda dapat memanfaatkan harga murah tersebut untuk membeli karpet permadani tersebut.

2. Jenis karpet permadani

Karpet permadani juga terbagi dalam beberapa macam jenis yang bisa anda pilih sebagai karpet di rumah anda. Setiap jenisnya biasanya mempunyai motif dan juga bahan yang berbeda. Hal tersebut juga membedakan harga dari karper permadani tersebut. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah beberapa jenisnya :

a. Jenis Almaya

Jenis karpet permadani bernama Almaya ini adalah karpet yang mempunyai kualitas kelas menengah yang sangat menawan. Bagaimana tidak menawan, karpet ini dihiasi dengan motif ala-ala persia dengan ketebalan 5 mm. Bahan yang digunakan di karpet permadani jenis ini adalah Polypropylene dengan backing rajutan yang rapi. Terdapat berbagai ukuran yang dapat anda pilih dalam jenis ini, yaitu kecil, standart, besar, dan jumbo. Keterangan lebih lanjut tentang ukurannya adalah sebagai berikut :

– Tipe kecil berukuran 115 x 155 cm

– Tipe standard berukuran 160 x 215 cm

– Tipe besar berukuran 190 x 260 cm

– Tipe jumbo berukuran 230 x 310 cm

b. Jenis Samira

Jenis karpet permadani bernama Samira ini tidak jauh beda dengan jenis Almaya karena sama – sama merupakan karpet kelas menengah. Karpet jenis ini pun memiliki ketebalan 5 mm dengan bahan Polypropylene. Tipe backing dari jenis karpet permadani satu ini adalah rajutan dengan berat jenis sebesar 1,5 kg per m2. Untuk ukurannya, terdapat 4 tipe ukuran karpet Samira, yaitu :

– Tipe kecil dengan ukuran 115 x 155 cm

– Tipe standard dengan ukuran 160 x 215 cm

– Tipe besar dengan ukuran 180 x 250 cm

– Tipe jumbo dengan ukuran 230 x 310 cm

Demikianlah pembahasan tentang karpet permadani yang bisa anda jadikan referensi jika ingin mempercantik rumah anda dengan karpet ini. Untuk harga karpet permadani sendiri harganya berkisar dari Rp. 100.000 hingga Rp. 1.000.000 ke atas yang mana tergantung kualitasnya. Semakin bagus kualitasnya, pasti harganya pun semakin mahal. Biasanya harga karpet permadani yang mahal juga ditentukan pula oleh label yang membawahinya. Semoga artikel ini dapat membantu!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Klik representatif kami berikut untuk chat langsung melalui WhatsApp

Chat Langsung via WhatsApp!